Bupati Lamtim Rolling 122 Pejabat Eselon II, III dan IV

Sukadana, Warta9.com – Guna memberi penyegaran dalam lingkup Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Bupati Lampung Timur, Chusnunia Chalim didampingi Sekretaris Daerah Syahrudin Putera melantik dan mengambil sumpah 122 pejabat Eselon II, III dan IV, di Aula Pemkab setempat, Senin 18 Februari 2019.

Dalam sambutannya, Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim menyampaikan selamat kepada pejabat terlantik dan berpesan untuk dapat menjalankan tugas yang diamanahkan dengan baik.

“Untuk yang baru dilantik kali ini, pesan saya jalankan tugas dan tanggungjawab yang diamanahkan atau dibebankan dipundak bapak ibu dengan hati-hati dan cermat sesuai dengan peraturan yang berlaku serta sesuai dengan tugas dan tanggung jawab yang diemban,” katanya.

Lebih lanjut Chusnunia menambahkan SOP (standar operasional prosedur) Sudah ada di masaing-masing unit, jadi dijalankan, berkenaan dengan hal-hal lain sekali lagi disampaikan bahwa semua tidak boleh meninggalkan peraturan perundang-undangan jadi tidak bisa menabrak undang-undang.

“Perpindahan ketempat yang baru semoga bisa menjadi tempat untuk mencari pengalaman baru, menjadi tempat untuk menjalankan ibadah atau ladang ibadah yang baru, yakin aja jika kita menjalankan sesuatu secara tekun, memiliki niat yang baik serta dijalankan dengan baik yakinlah maka akan menghasilkan sesuatu yang baik dimanapun tempat kita berada,” ujar Bupati wanita pertama di Bumei Tuwah Bepadan tersebut.

Adapun rincian pejabat terlantik pada upacara pelantikan yang diselenggarakan di Gedung Pusiban Komplek Pemda Kabupaten Lampung Timur itu antara lain, Pejabat Eselon II sebanyak 2 orang, Pejabat Eselon III sebanyak 18 orang, dan Pejabat Eselon IV sebanyak 102 orang.

Pejabat eselon II yang baru saja dilantik ialah Syahrul Syah yang akan menduduki jabatan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik serta Wirham Riyadi yang akan mengepalai Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD).

Sementara itu, salah satu perpindahan posisi pejabat untuk eselon III yang ikut dalam pelantikan tersebut ialah Kepala Bagian Protokol Setdakab Lampung Timur yang sebelumnya dikepalai oleh Tri Wibowo akan dijalankan oleh Anoeng Priady Santosa, dan Tri Wibowo akan menduduki jabatan barunya sebagai Inspektur Pembantu Wilayah I Inspektorat Lampung Timur.

Selain melantik dan mengambil sumpah para pejabat eselon tersebut, pemiliki sapaan akrab Nunik itu juga menyerahkan Surat Keputusan (SK) penunjukkan Sekretaris Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah Tabrani sebagai Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Kemudian, Staf Ahli Bupati Nur Syamsu sebagai Plt. Kepala Dinas Kesehatan. (W9-joko)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.