Tarian Khas Tanah Batak Tersaji di Pesta Kesenian Bali

Denpasar, Warta9.com – Suku Batak merupakan salah satu suku bangsa terbesar di Indonesia. Nama ini merupakan sebuah tema kolektif untuk mengidentifikasikan beberapa suku bangsa yang bermukim dan berasal dari Pantai Barat dan Pantai Timur di Provinsi Sumatera Utara.

Suku bangsa yang dikategorikan sebagai Batak adalah Toba, Karo, Pakpak, Simalungun, Angkola serta Mandailing.

Melalui Pesta Kesenian Bali (PKB) tahun 2019, Kesenian khas tanah Batak disajikan dalam Tarian dan Lagu-lagu Batak di Kalangan Ayodya Taman Budaya Art Centre Jl. Nusa Indah Denpasar – Bali, Kamis (27/6/2019).

Kesenian Batak yang diprakarsai dan dipersembahkan oleh Ikatan Keluarga Batak Bali (IKBB) ini mendapatkan atensi dari para pengunjung PKB yang menyaksikannya.

Petrus Nainggolan, Ketua Adat Seni dan Budaya IKBB yang juga sebagai penulis skenario untuk pertunjukan kali ini menyampaikan bahwa pihaknya dalam PKB ini menampilkan sebelas tarian dan lima lagu-lagu daerah Batak.

“Seluruh tarian dan lagu-lagu yang kita tampilkan ini kesemuanya mempresentasikan seluruh puak dari suku Batak yang ada di IKBB, seperti Batak Toba, Batak Karo, Batak Pak-pak, Batak Simalungun serta Batak Mandailing,” ujarnya kepada warta9 di Gedung Ayodya Art Centre.

Beragam tarian yang disajikan merupakan tarian-tarian tradisi seperti Tor-tor Gondang Mula-mula, Tor-tor Somba, Martondo serta Anggun Karo.

Petrus menjelaskan, pilihan tarian yang dibawakan juga diupayakan selaras dengan tema PKB 2019 yaitu Bayu Pramana yang berarti Memuliakan Sumber Daya Angin.

“Dimana kekuatan angin ataupun nafas kehidupan itulah, ketika dilagukan auranya menjadi Sing Sing So,” jelasnya.

Tampak hadir pada sore hari ini, di bagian depan panggung yaitu Bupati Kabupaten Samosir, Rapidin Simbolon beserta rombongan dari Dinas terkait.

“Untuk tampil di PKB 2019, waktu untuk kami sangat terbatas sekali yakni dari bulan Mei. Dengan bantuan dari berbagai pihak, termasuk perhatian yang tinggi dari Pemerintah Provinsi Bali dalam hal ini Dinas Kebudayaan Provinsi Bali untuk kelancaran acara ini,” uraian Pontas Simamora, Ketua IKBB diakhir acara pagelaran. (W9-totok)

banner 300250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.