Safari “Onthelis” Keliling Kabupaten Indramayu

Indramayu, Warta9.com – Komunitas Sepeda tua Indonesia Kabupaten Indramayu menggelar pentas tradisi warisan Indonesia yang bertepatan pada hari jadi Indramayu ke-491, Minggu (23/9/2018).

Pentas tradisi “Onthelis” Indramayu tersebut bekerja sama dengan wismilak. Tak hanya itu, para onthelis juga melakukan aksi keliling Kabupaten Undramayu dalam rangka turut merayakan hari jadi Indramayu.

Ketua Onthelis Indramayu H. Satori melalui Elllon Suparingga salah satu anggotanya mengatakan, komunitas Onthelis Indramayu terlihat antusias dalam merayakan perayaan HUT Indramayu yang ke- 491. Ia berharap tradisi safari onthel ini dapat dilakukan secara rutin.

“Kami para onthelis selalu bersafari keliling Kabupaten Indramayu, ini sudah dilakukan secara rutin. Kami bersyukur dan senang bisa melakukannya demi merayakan HUT Indramayu ke-491,” katanya. (W9-Sai)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.