Rayakan Idul Adha, PKS Lampung Utara Sembelih 106 Ekor Hewan Kurban

Kotabumi, Warta9.com DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Lampung Utara (Lampura), sembelih 106 ekor hewan kurban, di Hari Raya Idul Adha tahun ini. Keseluruhan hewan kurban tersebut terdiri dari 20 sapi/kerbau dan 86 kambing.

Demikian diungkapkan Ketua DPD PKS Lampura, Agung Utomo didampingi sekretarisnya Nuzul Setiawan, disela-sela pemotongan sapi dan kerbau di kantornya, Kamis (23/8/2018).

“Alhamdulillah di hari raya kurban ini kita dapat melakukan pemotongan hewan kurban. Untuk di DPD PKS Lampung Utara tadi sudah dilakukan pemotongannya terhadap 1 ekor kerbau, 1 ekor sapi dan 2 ekor kambing,” kata Agung Utomo.

Pemotongan hewan kurban yang dagingnya dibagikan kepada masyarakat itu selain dilaksanakan di DPD PKS juga tersebar di 23 Kecamatan se-Kabupaten Lampung Utara.

“Totalnya ada 20 ekor sapi dan 86 ekor kambing yang disembelih pada hari raya Idul Adha ini, dari 20 ekor sapi dan 86 ekor kambing ini pemotongannya dilakukan di seluruh PAC PKS Lampung Utara,” jelasnya.

Senada diungkapkan Nuzul Setiawan. Menurutnya, penyembelihan puluhan hewan kurban ini selain untuk menjalankan perintah agama tapi juga untuk membantu warga kurang mampu. “Selain untuk menjalankan perintah agama, momen ‎hari raya Idul Adha ini merupakan momen berbagi kepada saudara – saudara kita yang kurang mampu,” ujarnya.

Hewan – hewan kurban yang telah dipotong tersebut, menurutnya, akan dikemas ke dalam kantung plastik. Selanjutnya, akan dibagikan kepada masyarakat sekitar yang sebelumnya telah mendapat kupon kurban. “Warga yang sudah memiliki kupon dapat segera mengambilnya di kantor DPC maupun DPD,” kata dia lagi. (W9-Van)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.