Putra Ogan Pimpin Polda Sumatera Selatan

OKU, Warta9.com – Putra kelahiran Desa Lontar, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Irjen Pol Drs Firli, M.Si mendapat amanat dari Kapolri Jendral Pol Tito Karnavian untuk memegang jabatan Kapolda Sumatera Selatan.

Kabar diangkatnya Irjen Pol Firli menjadi Kapolda Sumsel ternyata belum terdengar pihak keluarga di Desa Lontar, Kecamatan Muarajaya, OKU.

“Belum tahu soal itu,” kata Sumiyana, kakak dari Firli, saat ditemui di kediamannya di Desa Lontar, Jumat (21/6).

Meski demikian, sebutnya, dari pihak keluarganya, merasa bangga dan senang. Ia mengaku dalam keluarganya, Irjen Firli, merupakan anak bungsu dari lima bersaudara.

“Sebelum lebaran Idul Fitri, ado dio pulang ke dusun,” ungkap Sumiyana.

Kepulangan adiknya tersebut, sekaligus untuk ziarah ke makam kedua orang tuanya. Meski terbilang tidak sering pulang, Irjen Pol Firli masih ingat dengan keluarga dan kampung halaman. Bahkan, Sumiyana mengatakan dirinya pernah diajak adiknya tersebut ke NTB, saat dia masih menjabat Kapolda NTB.

Semasa kecil, adiknya itu terbilang tidak banyak ulah dan penurut. Masa sekolah di desa hanya sampai tamat SMP. Untuk sekolah, saat itu jarak tempuh ke SMP yang berada di Pengandonan berjarak sekitar 10 km lebih dengan berjalan kaki. Tapi kini SMP Bakti di Pengandonan setahunya sudah tidak ada lagi.

Terpisah, Drs H Zandi Soleh, Asisten 1 Setda OKU yang juga asal Desa Lontar mengatakan, dirinya kenal dengan keluarga Irjen Pol Firli.

“Rumah kami bertetangga di dusun. Kalau Irjen Pol Firli itu setahu dia orangnya pendiam. Nilai pelajaran di sekolah juga bagus,” imbuh dia. (W9-dod)

banner 300250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.