Puncak HUT Tubaba Ke 9, Bupati Umar Potong Tumpeng

BUPATI Tulangbawang Barat menutup secara resmi rangkaian kegian HUT ke 9 Kabupaten Tulangbawang Barat. Penutupan kegiatan HUT itu ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Bupati Tubaba H. Umar Ahmad, SP, bersama Ketua DPRD Busroni dan jajarannya. Pada puncak acara tersebut juga dilakukan pesta kembang api.

Pesta rakyat yang berlangsung di lapangan exs Pasar Pulung Kencana, Selasa malam (03/04) itu, dimeriahkan oleh tiga artis papan atas asal Ibukota Jakarta. Ketiga artis tersebut yakni Eri Suzan, Uut Permata Sari dan Cupi Cupita. Selain artis papan atas tersebut juga dihadirkan penyanyi lokal lainnya.

Ribuan masyarakat dari berbagai daerah, berkumpul untuk merayakan hari jadi kabupaten bermoto “Bumi Ragem Say Mengi Waway”. Bahkan sejak acara dimulai pukul 20.00 WIB, masyarakat tidak beranjak hingga selesai, sekitar pukul 23.00 WIB.

Peringatan puncak hari jadi Kabupaten Tulangnawang Barat dihadiri Bupati Tulangbawang Barat H. Umar Ahmad, SP, beserta isteri, Wakil Bupati Fauzi Hasan, Ketua DPRD Busroni, Sekdakab Herwan Sahri dan seluruh pejabat OPD. Ketiga artis dan penyanyi lokal tersebut diiringi oleh musik New Kirana 2000 dari Kota Metro.

Bupati Umar Ahmad saat menyampaikan sambutan mengatakan, usia ke-9 Kabupaten Tubaba telah memberi banyak pelajaran. Cacatan prestasi dan kenangan yang patut dijadikan modal dalam menyongsong tahun-tahun berikutnya. Agar apa yang dilakukan dalam membangun kabupaten ke depan dapat lebih baik lagi.

“Mengapresiasi kegembiraan hari jadi Kabupaten Tubaba dengan berbagai kegiatan adalah symbol ungkapan syukur dan suka cita dalam kebersamaan dengan seluruh masyarakat di daerah ini,” kata Umar Ahmad dihadapan ribuan masyarakat yang memadati lokasi puncak HUT.

Pada kesempatan itu, bupati mengajak semua masyarakat di daerahnya untuk bersama-sama berbuat yang terbaik demi kemajuan Kabupaten Tubaba. Sehingga kabupaten tersebut diharapkan semakin sejahtera dan tmampu bersaing sejajar dengan daerah lain.

Meski demikian, kata bupati, semuanya belum bisa berbangga. Sebab masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan. “Saya mengajak kepada semua masyarakat untuk mensukseskan pilkada, masyarakat jangan mudah terpangaruh akan isu-isu yang akan menimbulkan keonaran dan memecah belah,” ujar bupati.

Dirinya juga mengucapkan terimkasih kepada seluruh panita yang telah mensukseskan kegiatan tersebut. Dimana Perayaan pesta rakyat ini adalah puncak Hut Tubaba. “Mari kita jaga keamanan dan ketertiban pesta rakyat ini bersama-sama. Karena dengan kebersamaan inilah kunci kesuksesan,” ajak bupati.

Selain itu juga, ia mengharapkan doa kepada seluruh masyarakat, dimana dalam waktu dekat pemerintah Kabupaten Tubaba juga akan segera membangun kembali Pasar Pulung Kencana. “Maka dari itu mohon dukungan dari masyarakat agar pembangunan di Tubaba dapat terlaksana sesuai harapan,” tambah Umar.

Kemudian acara dilanjutkan dengan hiburan rakyat . Lagu pertama berjudul ‘Sinden Panggung’ yang dilantunkan Uut Permata Sari mampu menyihir dan memukau ribuan masyarakat yang hadir baik dari dalam atau luar daerah Tubaba. Bahkan, pemilik lagu ‘ketahuan’ itu, membuat sebagian penonton ikut bernyanyi dan berjoget.

“Apaka kabar semua, selamat malam Tulangbawang Barat,” tutur wanita kelahiran Sidoarjo Jawa Timur itu, saat menyapa ribuan penonton.

Pemilik lagu ‘Katehuan” ini mengaku merasa tersanjung dipercaya sebagai salah satu artis pengisi puncak peringatan HUT kabupaten ini, yang diharapkan kedepan semakin jaya, maju dan berdaya saing.

Ia bahkan tidak menyangka sambutan masyarakat daerah ini sangat luar biasa, sehingga diharapkan semangat dan optimisme tersebut ikut menyemangati pembangunan di daerah ini. Kemudian dilanjutkan artis lainnya seperti Eri Suzan, Cupi Cupita dan artis lokal lainnya. (ADV)

banner 300250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.