PMII Way Kanan Apresiasi Kinerja PKC Lampung

Way Kanan, Warta9.com – Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Waykanan mengapresiasi kinerja Pengurus Koordinator Cabang (PKC) PMII Lampung dalam pengawalan proses kaderisasi di Lampung.

Hal tersebut disampaikan, Ketua Umum PMII Kabupaten Waykanan Andi Suhendri, via telepon kepada Warta9.com, Minggu (17/9/2019).

Dirinya sepenuhnya mendukung dan mengapresiasi kinerja PKC PMII Lampung selama dua tahun masa kepengurusan Perial Darma, dalam melakukan proses kaderisasi secara masif ditingkat cabang. Dimana selama menjabat PKC PMII Lampung dari tujuh cabang sekarang menjadi Sepuluh Cabang definitif di Kabupaten Kota.

“Kita mendukung dan mengapresiasi kinerja beliau. Alhamdulillah selama dua Tahun kepemimpinan sahabat Perialdarma sebagai ketua PKC, beliau rutin melakukan konsolidasi internal ditingkat cabang dan proses kaderisasi berjalan dengan tertib, lancar dan penuh dinamika,” kata Suhendri.

Dia menegaskan dalam menjalankan roda organisasi memang konfleks persoalan. Namun proses kaderisasi tetap dilakukan secara berjenjang. Mulai dari tingkatan terbawah, rayon, komisariat sampai Kabupaten/Kota dan Provinsi.

“Hasil – hasil kerja beliau memang di rasakan disetiap kader yang sedang berproses. Karna itu mari kita tingkatkan silaturahim yang baik kedepan sehingga kinerja PKC bisa seiring sejalan dalam pengawalan kaderisasi di lampung,” kata dia lagi.

Untuk itu dirinya mengajak semua kader pergerakan dapat berpartisifasi dalam mensukseskan pelaksanaan kongres di Lampung.

“Kami mengajak semua kader PMII dapat berpartisipasi dalam mengsukseskan Kongres PMII di lampung. Saat ini PKC PMII Lampung berupaya untuk menyelenggarakan Kongres di Lampung. Tentunya cabang-cabang harus menyiapkan mental dalam menyambutnya karna ini adalah tanggung jawab kita bersama,” pungkasnya. (Rozi/lam)

banner 300250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.