Desa Beji Jadi Tuan Rumah Festival Seni Tradisional

Batu, Warta9.com – Festival seni tradisional yang di gelar oleh Dinas Pendidikan bersama Desa Beji Kecamatan Junrejo di ikuti oleh 18 desa dan kelurahan di Kota Batu. Festival berlangsung selama dua hari itu bertempat di Gor Beji Kota Batu, Minggu (14/07).

Pj kepala Desa (Kades) Beji, Edwin Yogasprata mengatakan festival seni tradisional di gelar bertujuan agar tetap lestari tidak tergerus oleh perubahaan zaman.

“Desa Beji mengirimkan peserta seni panen Projo yang menceritrakan sejarah wetengan olah raga prajurit tumapel pada masa itu. Termasuk lempar lembing, lompat jauh, lompat jauh, lompat harimau dan angkat beban serta pencak keterampilan tombak, mengingat sejarah nama beji sebagai cikal bakal leluhur masyarakat Desa Beji,” paparnya.

Dia memaparkan cerita awal tentang terbentuknya nama Beji, awalnya dari nama Raden Sastro Kardiman yang mengembara menemukan Beji alat penajam pusaka sejak itu tempat menetapnya dinamakan Desa Beji, urainya. (W9-SP)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.