Chusnunia Hadiri Pengajian Akbar Di Ponpes Tri Bhakti At-Taqwa Rama Puja

Raman Utara, Warta9.com – Bupati Lampung Timur, Chusnunia Chalim beri Sambutan pada Pengajian dalam rangka Haul Syaikh Abdul Qodir Al-Jailani, Syaikh Bahauddin An-Naqsyabandy serta Masayikh Pondok Pesantren Tri Bhakti At-Taqwa Desa Rama Puja, Kecamatan Raman Utara, Rabu (19/12/2018).

Hadir pula dan Pengajian tersebut Camat Raman Utara Adnan, Perwakilan dari Koramil Raman Utara Supriyadi, Perwakilan dari Kapolsek Raman Utara Arifin, Para Ulam dan Jamaah Baik dari dalam maupun luar Kecamatan Raman Utara.

Rangkaian acara dalam Haul tersebut meliputi Pembukaan, Pembacaan Kalam Illahi, Pembacaan Sholawat Thoriqiyah yang dalam hal ini di bawakan oleh K.H Zamroni Ali yang merupakan Alumni tahun 1990, Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars yalal wathon, Sambutan Bupati dan Panitia, Dilanjutkan dengan Tausiyah oleh KH. Sholihin Yusuf dari Surabaya, Jawa Timur, dan di akhiri dengan do’a yang dibacakan oleh Habib Ali Bin Husein Al-Athos.

Dalam Sambutannya orang nomor satu di Lampung Timur tersebut berterimakasih kepada para jamaah dan mengapresiasi kegiatan tersebut karena kegiatan itu merupakan kegiatan yang positif dan perlu untuk terus dilestarikan karena kegiatan-kegiatan seperti inilah yang akan terus menyatukan NKRI.

Dalam Kesempatan tersebut Nunik juga memohon maaf karena sedikit datang terlambat pada acara tersebut, hal itu karena sebelumnya harus membagikan ribuan Ambal, Wireless, untuk masjid dan mushola, membagikan handtraktor, serta bantuan kendaraan TKSK. Nunik juga menjelaskan bahwa pemerintah selalu berusaha menyeimbangkan program tidak hanya dalam pembangunan tetapi juga memberikan perhatian dalam hal spiritual dan bidang keagamaan.

Menutup sambutannya Nunik memohon do’a kepada para jama’ah. “Kulo nunik anak njenengan nyuwun dungo untuk dimampukan disehatkan untuk dikuatkan, tiap hari ada OTT, korupsi dan lain-lain mugi-mugi saya tetap menjadi pemimpin yang amanah selamat dunia akhirat khusnul khotimah,” ujarnya. (W9-joko)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.