Bupati Agung Hadiri IISMEX Forum Di Jakarta

Kotabumi, Warta9.com – Bupati Lampung Utara (Lampura) Agung Ilmu Mangkunegara, menghadiri acara IISMEX Forum ( Indonesia International Smart City Expo dan Forum) Tahun 2019, di Plenary Hall Balai Sidang Jakarta Convention Centre Senayan -Jakarta Pusat, Rabu (17/7/2019).

Acara yang dibuka Wakil Presiden Yusuf Kalla, itu diawali dengan laporan Menteri Dalam Negeri Djahyo Kumolo.

Wapres dalam sambutannya mengamanatkan kepada seluruh kepala daerah agar dapat aktif menumbuhkan kesadaran kepada masyarakat untuk memanfaatkan teknologi secara bijak dan cerdas. “Teknologi Dapat dimiliki tetapi akan sia-sia apabila tidak diiringi oleh kecerdasan sumber daya manusianya” katanya.

Sementara itu, Bupati Agung Ilmu menyampaikan bahwa event ini harus dijadikan pembelajaran guna terwujudnya Smart City di Kabupaten Lampung Utara.

Untuk diketahui, ajang Indonesia International Smart City Expo & Forum (IISMEX) kembali digelar di Jakarta. Pameran dan forum teknologi industri terbesar dan terlengkap di Indonesia ini akan digelar pada 17 Juli hingga 19 Juli 2019.

Pameran dan forum ini terdiri dari Indo Water, Indo Waste, Indo Renergy, Indo PoolTech, Indo Security, Indo Firex 2019 Expo & Forum. Kegiatan yang diselenggarakan oleh PT Napindo Media Ashatama tersebut menampilkan teknologi terkini di bidang industri air, air limbah, pengelolaan limbah, energi baru terbarukan, kolam renang, keamanan, proteksi kebakaran, SAR, penanggulangan bencana, K3 dan pengembangan kota cerdas.

Kegiatan pameran dan forum ini akan menampilkan konsep dan inovasi sistem perkotaan yang mengintegrasikan teknologi digital guna membangun sebuah kota yang dapat berkinerja dengan baik dalam pelayanan penduduk, ekonomi, pemerintahan, mobilitas dan lingkungan hidup, sehingga akan membuat kota tersebut menjadi lebih efektif, efisien, aman, nyaman, sejahtera, ramah lingkungan dan layak huni (sustainable). (Rozi/Van/Rls)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.