Ayo Datang! Pemkab Tulang Bawang Akan Menggelar Pasar Murah

Ilustrasi

Menggala, Warta9.com – Dnas Perdagangan Pemkab Tulang Bawang, Lampung, dalam waktu dekat akan menggelar pasar murah di empat kecamatan yang akan digelar dalam waktu satu hari, diantaranya akan berlangsung di lapangan Aspol Kecamatan Menggala.

Sekretaris Dinas Perdagangan Pemkab setempat, Ivan Setiawan, di dampingi Seksi Pembinaan Pengelolaan Sarana Distribusi, Stabilisasi Barang Pokok dan Penting, Komang, menjelaskan, untuk barang-barang yang akan di jual di pasar murah tersebut berupa Beras 3,5 Ton, Gula 2 Ton, Minyak Makan 3000 Liter, Susu 1200 Kaleng, Tepung Mila 1000 kg, Tepung Ketan 300 kg, Margarin Sinmas 700 saset, Sirup 1000 botol serta Telur 500 kg.

Harga jual merupakan harga subsidi, semua ini dilakukan untuk meringankan beban masyarakat di tengah tingginya harga bahan pokok di Indonesia termasuk Kabupaten Tulang Bawang.

“Nantinya saat pelaksaannya masyarakat di perkenankan membeli 1 aitem bahan pokok setiap 1 kali antrian. Apabila ingin membeli beberapa aitem bahan pokok harus mengulang antrian sesuai dengan berapa kebutuhan keingin masyarakat,” papar Sekretaris Ivan di ruang kerjanya, Kamis (09/05/2019).

Pengumuman akan di adakan pasar murah sendiri nantinya akan dilakukan melalui masjid-masjid di menggala. “Bulan ramadhan ini kan bulan penuh rahmat, otomatis banyak orang yang datang ke masjid sebelum berbuka puasa dan sebelum shalat tarawih. Insya Allah masyarakat sudah di beritahu,” lanjut Ivan.

Menurut dia pelaksanaan pasar murah ini berkaca dari kegiatan pemerintah pusat yang dulu menggunakan kupon dianggap tidak efektif, malah menimbulkan kekacauan. Dimana memegang kupon masih banyak, akan tetapi bahan sudah habis. Hal ini karena banyaknya kupon-kupon scenan yang di buat beberapa oknum untuk meraup keuntungan dari pasar murah ini.

Kendati demikan sistem yang akan dilakukan kali ini ada duit ada barang. adi tidak bisa membohongi, masyarakat membeli barang yang di butuhkan secara 1 kali antrian 1 barang, ini di lakukan untuk memperingan beban masyarakat, dan banyak yang terbantu dengan kegiatan kali ini.

“Harapan dari di laksanakan kegiatan ini tentunya untuk meringankan beban masyarakat, dan semoga kegiatan ini dapat berjalan sesuai dengan harapan,” pungkas dia. (W9-Wan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.